Polisi dan Dishub Bekasi Kota Ajak Pengendara Tertib Berlalu Lintas di Jalan Raya Narogong

  • Redaksi
  • Minggu, 27 Juli 2025 11:57
  • 37 Lihat
  • Polri

Kota Bekasi , Media Budaya Indonesia. Com – Satuan Lalu Lintas Polsek Bantargebang, Polres Metro Bekasi Kota, menggelar kegiatan Operasi Patuh Jaya 2025 pada Minggu (27/7/2025) pagi. Kegiatan ini dipimpin oleh AKP N. Komariyah, S.H., dan berlangsung di Jalan Raya Narogong, Kecamatan Bantargebang, Kota Bekasi.

Dalam kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WIB ini, sebanyak 7 personel gabungan diturunkan, terdiri dari 4 anggota Polri dan 3 petugas Dinas Perhubungan (Dishub). Operasi ini bertujuan untuk mengedukasi dan mengingatkan masyarakat pentingnya tertib berlalu lintas demi keselamatan bersama.

Petugas membagikan 6 lembar brosur dan 1 spanduk himbauan keselamatan kepada para pengendara roda dua (R2) dan roda empat (R4). Selain itu, petugas juga memberikan teguran lisan secara humanis kepada 5 pengendara sepeda motor yang kedapatan tidak memakai helm berstandar SNI.

“Kami menyampaikan himbauan secara persuasif dan edukatif, tidak melakukan penindakan hukum, karena fokus kami adalah mengajak masyarakat untuk sadar dan patuh terhadap aturan lalu lintas,” ujar AKP Komariyah. 

Dalam himbauannya, petugas menekankan pentingnya:

* Menggunakan helm SNI bagi pengendara motor,

* Tidak melawan arus,

* Tidak berboncengan lebih dari satu orang,

* Tidak mabuk saat berkendara,

Bagi pengemudi mobil, diwajibkan memakai sabuk pengaman (safety belt) dan tidak menggunakan ponsel saat berkendara.

Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan lancar. Para pengendara juga terlihat cukup kooperatif dan menerima himbauan dengan baik.

“Kami berharap, melalui Operasi Patuh Jaya ini, masyarakat semakin sadar akan pentingnya keselamatan berkendara. Tertib lalu lintas bukan hanya untuk menghindari tilang, tapi untuk menyelamatkan nyawa,” tambah AKP Komariyah.

Tentang Operasi Patuh Jaya 2025
Operasi ini merupakan agenda tahunan dari Kepolisian Republik Indonesia yang bertujuan untuk meningkatkan kepatuhan masyarakat terhadap peraturan lalu lintas dan menekan angka kecelakaan di jalan raya.

(Humas Polres Metro Bekasi Kota)

Satlantas Polres Metro Bekasi Kota# Polda Metro Jaya# Media Budaya Indonesia. Com# InfoCyber. Id

Komentar

0 Komentar