Polwan Bekasi Selatan Tingkatkan Rasa Aman Pengunjung Lewat Patroli Jalan Kaki di Pakuwon Mall

  • Redaksi
  • Sabtu, 22 November 2025 23:08
  • 3 Lihat
  • Polri

Kota Bekasi,  Media Budaya Indonesia. Com -Jajaran Polsek Bekasi Selatan kembali menunjukkan komitmennya dalam memberikan rasa aman dan pelayanan terbaik kepada masyarakat melalui kegiatan Patroli Jalan Kaki Polwan di kawasan Pakuwon Mall Bekasi, Jl. Raya Pekayon, Jumat (21/11/2025).

Patroli ini melibatkan lima personel Polwan yang dipimpin langsung oleh Kapolsubsektor Pekayon Jaya, Aipda. Siti Jubaedah. Para Polwan menyusuri setiap area mall, termasuk koridor pusat perbelanjaan, area restoran, hingga titik-titik yang sering dipadati pengunjung.

Dalam kegiatan tersebut, para Polwan tampak aktif menyapa masyarakat dan memberikan pesan kamtibmas. Pengunjung diimbau agar tidak lengah menjaga tas dan barang bawaannya, terutama saat berbelanja, makan di restoran atau kafe, maupun ketika berada di kerumunan.

Polwan juga mengingatkan bahwa pelaku pencurian kerap memanfaatkan momen kelengahan untuk mengambil barang pribadi korban.

Selain itu, pengunjung diminta waspada terhadap orang tidak dikenal dan bersikap ramah atau pura-pura akrab yang ingin melancarkan aksi kejahatannya dengan penipuan modus hipnotis.

Kepada petugas keamanan mall, Polwan memberikan arahan agar meningkatkan kewaspadaan, memonitor aktivitas pengunjung, serta segera berkoordinasi apabila menemukan indikasi mencurigakan.

Upaya ini merupakan langkah preventif dalam mencegah potensi tindak kejahatan seperti pencurian maupun penipuan di area pusat perbelanjaan.

Masyarakat juga diingatkan untuk segera melaporkan melalui Call Center Polri 110 (bebas pulsa) apabila membutuhkan bantuan atau mendapati potensi gangguan keamanan.

Kapolsek Bekasi Selatan, Kompol. Dedi Herdiana, S.H., M.H., dalam keterangannya mengatakan patroli jalan kaki Polwan di area publik seperti pusat perbelanjaan merupakan bentuk pelayanan Polri yang ingin benar-benar hadir di tengah masyarakat.

"Kami ingin pengunjung merasa aman, nyaman, dan terlindungi saat beraktivitas. Kehadiran personel Polwan bukan hanya untuk mencegah tindak kejahatan, tetapi juga untuk memberikan edukasi, membangun kedekatan, dan memastikan rasa aman dapat dirasakan oleh warga” ujarnya.

Polsek Bekasi Selatan# Polres Metro Bekasi Kota# Polda Metro Jaya# Media Budaya Indonesia. Com# InfoCyber. Id

Komentar

0 Komentar