Bhabinkamtibmas Pulau Tidung Tegaskan Komitmen Berantas Premanisme, Warga Apresiasi Pendekatan Humanis

  • Redaksi
  • Kamis, 22 Mei 2025 11:05
  • 35 Lihat
  • Polri

Pulau Tidung, Kepulauan Seribu, Media Budaya Indonesia.Com — Dalam upaya memperkuat sinergi antara aparat kepolisian dan masyarakat, Bhabinkamtibmas Pulau Tidung, Polres Kepulauan Seribu, Briptu Andika Fajar, melaksanakan kegiatan sambang kepada sejumlah tokoh masyarakat, Kamis (22/5/2025).

Kegiatan sambang ini dilakukan sebagai bagian dari pendekatan preventif dan pembinaan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), khususnya di wilayah Pulau Tidung.

Dalam pertemuan yang berlangsung hangat tersebut, para tokoh masyarakat menyampaikan apresiasi terhadap kinerja Polri, terutama kehadiran Bhabinkamtibmas yang dinilai aktif membangun komunikasi dan hadir di tengah masyarakat. Mereka menilai, pendekatan humanis yang diterapkan mampu menciptakan rasa aman sekaligus mempererat hubungan antara warga dan aparat keamanan.

"Kami merasa nyaman dengan kehadiran polisi yang rutin menyambangi warga. Pendekatan yang ramah membuat masyarakat merasa lebih dekat dan terlindungi," ungkap salah satu tokoh masyarakat.

Menanggapi hal tersebut, Briptu Andika Fajar menegaskan komitmennya dalam memberantas segala bentuk tindakan premanisme yang berpotensi mengganggu ketertiban umum. Ia juga mengajak masyarakat untuk berperan aktif menjaga lingkungan dan tidak ragu melapor jika menemukan hal-hal yang mencurigakan.

"Premanisme tidak memiliki tempat di Pulau Tidung. Kami mengajak seluruh warga untuk bersama-sama menjaga keamanan. Laporkan segera jika melihat tindakan yang meresahkan," tegas Briptu Andika.

Ia menambahkan, peran aktif warga sangat dibutuhkan dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman, damai, dan kondusif. Dengan komunikasi yang terbuka dan kerja sama yang erat, Pulau Tidung diharapkan dapat terus menjadi wilayah yang bebas dari aksi premanisme dan gangguan keamanan lainnya.

Kegiatan ini sekaligus menunjukkan komitmen Polri dalam membangun kepercayaan publik melalui pendekatan yang mengedepankan dialog, empati, dan pelayanan masyarakat.

(NK)

Polres Kepulauan Seribu #Polda Metro Jaya #Media Budaya Indonesia.Com

Komentar

0 Komentar