Kapolsek Cabangbungin Hadiri Pelantikan Pengurus MUI Cabangbungin Periode 2025–2030, Teguhkan Peran Ulama untuk Bekasi Bangkit dan Sejahtera
- Redaksi
- Senin, 03 November 2025 14:43
- 25 Lihat
- Polri
Bekasi, Media Budaya Indonesia. Com - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Cabangbungin, Kabupaten Bekasi, secara resmi melantik pengurus baru periode 2025–2030. Kegiatan tersebut digelar di Masjid Jami Al-Mukhlisin, Kampung Tapak Serang, Desa Lenggah Jaya, pada Senin (3/11/2025).
Pelantikan yang mengusung tema “Meneguhkan Peran Ulama untuk Mewujudkan Kabupaten Bekasi Bangkit, Maju, dan Sejahtera” itu berlangsung sejak pukul 08.30 hingga 11.00 WIB. Sekitar 50 undangan hadir, terdiri dari unsur ulama, tokoh agama, dan pejabat daerah.
Turut hadir Ketua MUI Kabupaten Bekasi Prof. Dr. KH. Mahmud, M.Si, Sekretaris Umum MUI Kabupaten Bekasi Drs. H. Ahmad Sanukri, S.H., M.Si, Bendahara Umum MUI Kabupaten Bekasi Dr. H. Edi Sauhedi, Camat Cabangbungin H. Mirtono Suherianto, S.H., M.M, serta Kapolsek Cabangbungin AKP Alex Chandra, S.H., M.H.
Dalam kesempatan itu, Kapolsek Cabangbungin AKP Alex Chandra menyampaikan pentingnya sinergi antara kepolisian dan para ulama dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).
"Sinergitas kepolisian dengan ulama dan masyarakat tentu sangat membantu menjaga Kamtibmas yang aman, nyaman, dan kondusif,” ujar AKP Alex Chandra.
Sementara itu, Camat Cabangbungin H. Mirtono Suherianto mengucapkan selamat kepada pengurus MUI yang baru dilantik. Ia berharap kerja sama antara MUI dan pemerintah kecamatan semakin kuat, terlebih menjelang pelaksanaan MTQ Tingkat Kabupaten Bekasi pada 17 November 2025.
"MUI Cabangbungin telah menjadi mitra strategis pemerintah dalam membina umat. Kami berharap sinergi ini terus diperkuat demi kemajuan masyarakat Cabangbungin,” ucapnya.
Ketua MUI Cabangbungin KH. Kurtubi, S.Pd.I, dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas kehadiran para undangan dan menegaskan komitmen MUI dalam membimbing umat.
"Kami mohon doa restu dari para ulama dan tokoh masyarakat agar MUI Cabangbungin mampu menjalankan amanah ini dengan baik,” tuturnya.
Sementara Ketua MUI Kabupaten Bekasi Prof. Dr. KH. Mahmud, M.Si dalam arahannya menegaskan peran penting MUI dalam menjaga umat dari pengaruh negatif serta memperkuat pendidikan dan dakwah sosial.
"MUI harus hadir untuk mendengar persoalan umat, memperkuat pendidikan pesantren, serta bersinergi dengan pemerintah dalam mewujudkan masyarakat yang sejahtera secara spiritual dan sosial,” ujarnya.
Kegiatan pelantikan berlangsung tertib dan khidmat. Pengamanan di lapangan dilakukan oleh personel Polsek Cabangbungin, yakni Aipda (Kanit Intelkam) dan Aipda Taufan S. (Piket Intelkam). Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif.